Sudah menjadi tugas setiap guru untuk selalu mempersiapkan perangkat pembelajaran setiap tahunnya. Tapi, kadang-kadang karena kesibukan hal yang seharusnya menjadi prioritas kita jadi terlewat. Apalagi, setiap awal tahun pelajaran banyak sekali kegiatan yang berlangsung dan mungkin sebagian diantaranya harus diikuti. Jadi, wajar saja jika yang namanya rencana pelaksanaan pembelajaran, program semester, program tahunan biasanya juga akan tertinggal (menyusul untuk dikerjakan). Saya pernah menuliskan bahwa untuk membuat perangkat tersebut, banyak hal yang dapat dilakukan. Diantaranya, melihat, memodifikasi perangkat dari sekolah lain dan yang terpenting adalah menyesuaikan dengan kemampuan sekolah masing-masing. Karena belum tentu, sekolah A (misalnya) mempunyai kemampuan dan kesanggupan yang sama dengan sekolah B. Oleh karena itu, perlu jaringan kerjasama antara guru mata pelajaran, MGMP mata pelajaran di setiap kota dan kabupaten.
Melalui kesempatan ini, seandainya ada rekan yang membutuhkan contoh rencana pelaksanaan pembelajaran, program semester, dan tahunan, silahkan gunakan contoh di bawah ini. semoga bermanfaat.